Bagi teknisi pemula, memilih solder uap yang bagus adalah keputusan yang paling sulit. Ini sangat penting dalam hal memilih solder uap baru. Begini cara melihat ciri-ciri kualitasnya:
Solder Uap Biasa Digunakan Untuk Servis Ringan
Teknisi pemula memang banyak yang menggunakan solder uap. Mereka biasa menggunakan untuk servis laptop, televisi dan barang elektronik lainnya. Jika memilih solder, perhatikan berikut ini.
- Pilih jenis solder sesuai dengan kebutuhan dan budget yang ada.
- Solder uap biasanya cukup untuk memperbaiki laptop, komputer dan televisi.
- Solder blower dengan kelas tinggi memiliki kualitas lebih baik.
- Pilih merek solder uap yang bagus di website atau toko resmi.
Solder Uap Yang Asli Memiliki Garansi
Ini yang perlu anda ketahui terlebih dahulu. Solder uap asli memiliki ciri-ciri:
- Adanya kartu garansi resmi yang tercantum dalam box.
- Informasi garansi jelas dan resmi dari pabrik atau agen resmi.
- Informasi tempat garansi jelas dan transparan sehingga mudah diakses di manapun.
Jangan Terpengaruh Dengan Harga Murah
Awas! Jangan tergiur dengan harga murah ya! Apalagi jika ada promo dan bonus. Terkadang iklan menawarkan merek solder uap yang paling bagus dengan harga lebih rendah dari merek lainnya. Lebih baik anda membeli merek solder uap bagus dengan harga mahal. Ini jelas awet dan berkualitas. Membeli solder murah tetapi servis.
Ciri-Ciri Bahan Solder Uap
Ketahui dulu ciri-ciri bahan solder uap yang terbagus. Kualitas bahan itu sendiri, antara lain:
- Bahan plastik pada pegangan solder uap lebih bagus. Pilih bahan plastik yang agak tebal.
- Bahan pegangan juga dilapisi bahan karet yang bagus supaya tidak panas.
- Adanya bahan pelengkap seperti pelindung elemen, ujung solder, kabel power dan tip.
- Tip atau ujung solder tetap lancip sehingga timah tidak melekat pada bagian ujungnya.
Spesifikasi Solder Uap
Selain solder uap, anda juga perlu memperhatikan spesifikasi solder uap yang bagus, seperti berikut.
- Panas yang dihasilkan sebanding dengan besarnya watt.
- Disarankan memilih solder dengan daya 60 Watt daripada 40 Watt tetapi pemanasannya stabil.
- Pilih solder dengan spesifikasi temperatur.
- Pilih bahan solder yang tidak mudah terkelupas atau berkarat.
- Perhatikan bahan gagang solder yang tebal dan berkualitas.
Memilih Solder Uap Menurut Pengalaman Dan Testimoni
Dalm hal memilih solder uap yang bagus, ada beberapa testimoni yang perlu diperhatikan, seperti halnya:
- Perhatikan apa solder memiliki sparepart yang bisa didapat dengan mudah? Ini sangat berpengaruh saat solder anda mengalami kerusakan.
- Pastikan bahwa sparepart elemen panas juga tersedia di mana-mana.
- Anda bisa memilih solder uap dengan tipe crystal daripada tipe standar.
- Pastikan juga solder uap memiliki nomor resmi yang biasanya dicetak timbul pada mesin.
- Anda bisa berkonsultasi pada teknisi yang berpengalaman sekaligus gunakan acuan sebagai testimoni.
Agen Yang Menjual Merek Solder Uap Yang Cukup Bagus
Seperti yang kita tahu, agen solder uap banyak kita jumpai di manapun seperti:
- Di toko-toko elektronik terdekat di rumah anda.
- Di agen-agen resmi yang ada di sekitar tempat tinggal anda.
- Merek solder uap yang berkualitas juga ada di website resmi dari produsen.
- Toko-toko atau agen resmi solder uap juga bisa diakses dengan mudah baik melalui e-commerce, aplikasi, smartphone, website dan email resmi yang tertera pada informasi.
Pilihlah solder uap dengan kualitas dan penggunaan yang tepat. Jika anda memilih solder uap yang bagus dan berkualitas maka penggunaannya pun awet dalam jangka panjang, bukan?